Mahasiswa Ekonomi Islam Raih Juara Harapan 1 Influencer Competition International Youth Leader 2021

Ilham Febryan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Islam angkatan 2019 Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indonesia (UII) kembali menorehkan prestasi yang membanggakan tingkat internasional. Kali ini, ia berhasil meraih juara harapan 1 Influencer Competition yang diselenggarakan secara daring oleh International Youth Leader pada tanggal 1 hingga 30 Desember 2021 lalu.

International Youth Leader (IYL) merupakan platform pelatihan dan pendidikan kepemimpinan untuk pemuda Indonesia yang dibentuk oleh International Youth Leader yang bergerak di bidang Student Exchange, Leadership Camp, Halal Tour and Travel. Program tersebut bertujuan untuk melatih dan menggali potensi pemuda sebagai pemimpin umat yang unggul dalam prestasi, profesional dalam bekerja, berakhlakul karimah dalam perilaku, dan siap bersaing di kancah Internasional.

Dalam kompetisi ini, Ilham Febryan dan peserta lain yang berasal dari Universitas Andalas, UIN Sunan Ampel, Universitas Kuningan, STIT Ar-Raudlatul Hasanah, Universitas Indraprasta PGRI Jakarta serta perguruan tinggi lainnya harus membuat video cinematic dengan tema “Pencapaian 2021 di tengah Pandemi bersama International Youth Leader (IYL)”. Video tersebut berdurasi maksimal 1 menit dan diunggah dalam YouTube IYL. Berikut link video hasil karya Ilham Febryan (https://youtu.be/xv51DQajh8U).

Ilham Febryan menyampaikan bahwa video yang diunggah untuk mengikuti lomba International Youth Leader (IYL) memiliki keunggulan terutama dalam isi videonya. “Saya menyajikan beberapa dokumentasi prestasi yang telah saya raih selama tahun 2021 baik ditingkat nasional maupun internasional diantaranya dokumentasi The Best Group Presentation International Youth Leader (IYL) di Titik Nol Kilometer Indonesia, The Best Group Youthpreneur Expedition Indonesia Milenial of Change di Sabang-Banda Aceh, Delegasi International Youth Leader Chapter Santri Milenial di Istanbul Turki dan prestasi lainnya,” Ujar Ilham Febryan saat di wawancara melalui WhatsApp (Senin, 10/01).

Atas prestasi yang telah diraihnya, Ilham Febryan mengaku sangat bersyukur dan bangga. Terima kasih banyak saya ucapkan kembali kepada teman-teman Ekonomi Islam UII. Saya menanggapi atas keberhasilan saya tersebut tiada kata lain selain bersyukur kepada Allah ta’ala yang telah memberikan nikmat yang besar ini. Yang mana bisa menjadi juara harapan 1 Influencer Competition Internasional Youth Leader. Semoga dengan prestasi yang saya raih ini dapat memberikan dorongan suntikan semangat dan motivasi bagi mahasiswa dan mahasiswi Universitas Islam Indonesia lainnya untuk menorehkan prestasi, baik prestasi akademik maupun non akademik. Aamiin” Ujar Ilham Febryan saat di wawancara melalui WhatsApp (Senin, 10/01).