Program Studi Ekonomi Islam Siap Menjadi Tuan Rumah dalam Temu Ilmiah Nasional (TEMILNAS) FoSSEI XXI Tahun 2022
Program Studi Ekonomi Islam Siap Menjadi Tuan Rumah dalam Temu Ilmiah Nasional (TEMILNAS) FoSSEI XXI Tahun 2022
Temu Ilmiah Nasional (TEMILNAS) merupakan program kerja dari Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) tingkat nasional yang dilakukan secara rutin dalam satu tahun sekali. Tahun ini, dalam Temu Ilmiah Nasional (TEMILNAS) FoSSEI ke XXI, Forum Kajian Ekonomi Islam (FKEI) Program Studi Ekonomi Islam (PSEI) Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) terpilih menjadi tuan rumah. Rangkaian acara TEMILNAS ini akan dilaksanakan selama lima hari terhitung dari tanggal 1 hingga 5 Juli tahun 2022 mendatang.
“Alhamdulillah, berdasarkan keputusan rapat kerja nasional, Forum Kajian Ekonomi Islam (FKEI) Program Studi Ekonomi Islam (PSEI) Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) terpilih sebagai tuan rumah dalam kegiatan TEMILNAS FoSSEI XXI,” Ujar Muhammad Zulhamdi (Rabu, 18/05).
Dalam penyelenggaraan TEMILNAS FoSSEI XXI, misi yang ingin dicapai adalah mengimplementasikan tiga nilai FoSSEI yaitu dakwah, ukhuwah, dan ilmiah. Tema yang diangkat dalam kegiatan ini adalah “Penguatan Ekosistem Lembaga Keuangan Syariah dalam Implementasi Keuangan Berkelanjutan guna Pemulihan Ekonomi Nasional”. Adapun jenis lomba yang dapat diikuti oleh seluruh mahasiswa di Indonesia dalam kegiatan TEMILNAS FoSSEI XXI ini yakni Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI), Business Plan Competition dan Olimpiade Ekonomi Islam.
Kegiatan TEMILNAS FoSSEI XXI ini memiliki beberapa tujuan. Pertama, untuk memfasilitasi agenda global dalam membangun dan menerapkan ekonomi Islam. Kedua, untuk memperkuat kerja sama dan pemahaman antar universitas mengenai ekonomi Islam agar mampu berkontribusi untuk indonesia yang sejahtera dan mandiri. Ketiga, untuk menggali potensi mahasiswa dalam keilmuan ekonomi Islam melalui rangkaian kegiatan lomba. Ketiga, sebagai Forum Silaturahim Kelompok Studi Ekonomi Islam (KSEI) dari seluruh mahasiswa di Indonesia dan persatuan pergerakan ekonomi Islam di kalangan mahasiswa seluruh Indonesia. Keempat, Menjadi sarana sosialisasi ekonomi Islam di lingkungan mahasiswa. Kelima, sebagai media aspirasi terkait relevansi ekonomi berkelanjutan dengan globalisasi ekonomi Islam.
Adapun persiapan yang dilakukan Forum Kajian Ekonomi Islam (FKEI) Program Studi Ekonomi Islam (PSEI) Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) untuk menjadi tuan rumah dalam acara TEMILNAS FoSSEI XXI yang akan datang. “Sejauh ini persiapan yang kami lakukan untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah dalam TEMILNAS FoSSEI XXI secara offline meliputi persiapan untuk penginapan, transportasi, ruangan, penentuan dewan juri, pemateri seminar dan hal-hal lainnya. Selain itu, kami juga bekerjasama baik dari pihak internal maupun eksternal yang tentunya persiapan ini kami lakukan secara matang,” Ujar Muhammad Zulhamdi (Rabu, 18/05).