Prodi Ekonomi Islam Berbagi Takjil dalam Memperingati Milad ke 15

Tepat di hari ini 5/6, Program Studi Ekonomi Islam (PSEI) Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) genap berusia 15 tahun. PSEI FIAI UII merupakan Prodi Ekonomi Islam pertama kali yang mendapatkan izin operasional dari Departemen Agama RI untuk mengeluarkan ijazah Sarjana Ekonomi Islam (SEI) pada tahun 2003.

Tim Berbagi Takjil milad ke 15 Prodi Ekonomi Islam

“Program Studi Ekonomi Islam Berbagi Takjil” diselenggarakan untuk memperingati milad pada tahun ini, dengan mengambil momen Ramadhan terasa sangat spesial, kegiatan ini digelar di Gedung K.H.A. Wahid Hasyim. Takjil untuk berbuka puasa dibagikan kepada seluruh civitas akademika FIAI UII, baik dari dosen, karyawan hingga mahasiswa yang sedang melaksanakan aktifitas di kampus.

Dr. Rahmani Timorita Yulianti, M.Ag selaku Ketua Prodi Ekonomi Islam memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada PSEI UII dan berharap semoga kedepan PSEI semakin jaya dan memperoleh akreditasi nasional maupun internasional, Amiiin.tak hanya beliau saja, ucapan dan doa banyak dihaturkan dari khalayak civitas akademika FIAI UII, mulai dari dosen, karyawan hingga mahasiswa untuk PSEI, besar harapannya PSEI dapat memperoleh akreditasi A di tahun 2019 nanti.

Dengan cita-cita yang dicanangkan, PSEI yang didukung oleh sumber daya yang mencukupi untuk ingin mencapai visinya “Menjadi Program Studi Unggulan di Bidang Ekonomi, Keuangan dan Bisnis Islam Pada Level Asia Sebelum Tahun 2025”.

Penyerahan takjil kepada Wakil Dekan FIAI

Baarokalloh, Selamat dan sukses untuk PSEI dan seluruh pimpinan, dosen dan tendik di PSEI, semoga segera terakreditasi A, lulusannya berguna bagi agama masyarakat nusa dan bangsa,” ucap Dra. Sri Haningsih, M.Ag., selaku wakil dekan FIAI UII.

Dalam usianya yang ke 15 ini, PSEI sudah banyak meluluskan para alumninya yang berkarir di bidang akademisi, praktisi perbankan dan keuangan non bank, praktisi keuangan publik Islam dan juga menjadi pengusaha yang mempekerjakan banyak orang. “Banyak lulusan PSEI yang bekerja sesuai dengan kompetensinya, semoga barokah dan rahmatan lil’alamin, Amiiiin,” tambahnya dalam pesan singkat. (r)