Diskusi Ilmiah Dosen Program Studi Ekonomi Islam

Dalam kehidupan berekonomi, manusia di arahkan menuju kebahagian dunia dan akhirat dengan memperhatikan aturan-aturan dalam menjaga hubungan antara manusia dengan Allah Subhanhu Wa Ta’ala, maupun hubungan antara sesama manusia. Ekonomi Islam jelas menawarkan beberapa keragaman solusi untuk menjawab permasalahan ekonomi yang ada.

Ekonomi Islam juga disebut sebagai ekonomi yang rahmatan lil ‘alamin, karena berlandaskan prinsip Syari’ah Islam yang menjadi rahmat bagi seluruh alam. Seyogyanya, dengan kehadiran ekonomi Islam dapat memberikan jawaban yang nyata terhadap problematika ekonomi yang ada.

Orientasi keilmuan dan kajian tentang ekonomi Islam perlu dikembangkan untuk menjawab permasalahan yang ada. Oleh karena itu, Program Studi Ekonomi Islam (PSEI) Fakultas Ilmu Agama Islam (FIAI) Universitas Islam Indonesia (UII) melalui Pusat Kajian dan Konsultasi Ekonomi Islam (PK2EI) memfasilitasi dosen dan mahasiswa untuk meningkatkan kapabilitas keilmuannya melalui kajian dan diskusi ilmiah di bidang Ekonomi Islam.

Soya Sobaya, SEI., MM (Pemateri I), Martini Dwi Pusparini (Pemateri II), M. Adi Wicaksono, SE., MEI (Moderator), Fajar Fandi Atmaja, Lc., MSI. (Pemateri III). (Rizal)

Sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan wawasan pegetahuan dan keilmuan bagi dosen, PSEI menyelenggarakan diskusi dosen yang diselenggarakan di Ruang Sidang FIAI, Gedung K.H.A Wahid Hasyim, Kampus UII Terpadu, Jalan Kaliurang km 14.5, Sardonoharjo, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta pukul 09.00 – 11.30 WIB pada hari Rabu (21/3).

Kegiatan diskusi dosen tersebut dinarasumberi oleh 3 dosen tetap PSEI dengan tema pembahasan yang berbeda. Soya Sobaya, SEI., MM sebagai pemateri 1 menyampaikan materinya tentang “Generation Gap dan Implikasinya dalam kehidupan Berekonomi”, Martini Dwi Pusparini, SHI., MSI sebagai pemateri 2 menyampaikan materi dengan judul “Kebijakan Pemerintah Indonesia dalam Penetapan Harga Bahan Bakar Perspektif Ekonomi Islam”, dan pemateri 3 Fajar Fandi Atmaja, Lc., MSI menyampaikan materi tentang “Etika Konsumsi dalam Risalah Iqtishad Badiuzzaman Said Nursi 1876-1960 M”.

Selain penyampaian materi, kegiatan yang dimoderatori oleh Adi Wicaksono, SE., MEI tersebut juga menyajikan sesi tanya jawab dan diskusi yang sangat interaktif, dari ketiga materi yang dibawakan.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu Program Diskusi rutin bulanan Dosen PSEI yang dirancang untuk meningkatkan kapabilitas keilmuan dosen dengan menjadwalkan setiap dosen PSEI menjadi narasumber. Kegiatan tersebut juga diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk mengembangkan keilmuan dan kajian tentang ekonomi Islam bagi dosen dan mahasiswa sehingga tercipta PSEI yang rahmatan lil ‘alamin. (r)